Kamis, 07 Maret 2019

TUGAS-15 TOPOLOGI JARINGAN

TUGAS-15
TOPOLOGI JARINGAN


Gambar terkait


    Topologi jaringan komputer adalah pola hubungan antarterminal dalam suatu jaringan komputer.
ada 2 jenis topologi, yaitu ;
1)Topologi fisik (physical Topology)
         Topologi fisik yaitu menjelaskan hubungan perkabelan dan lokasi node / workstation.
2)Topologi logika (Logical Topology)
         Topologi logika yaitu menjelaskan aliran data dari satu user ke user lainnya dlam jaringan.

A) Topologi Utama

1)Topologi Ring

Topologi Ring disebut dengan topologi cincin merupakan suatu topologi jaringan yg dipakai untuk menghubungkan sebuah komputer ke komputer lainnya dalam sebuah rangkaian yg berbentuk lingkaran.
Pengertian Topologi Ring
Kelebihan topologi Ring :
  • Biaya instalasinya murah
  • peforma koneksi lebih 
  • proses instalasi dan konfigurasi cukup mudah
  • implementasinya mudah dilakukan 
Kekurangan Topologi Ring :
  • troubleshooting jaringan ini terhitung rumit
  • tabrakan arus data sangan rentan terjadi
  • koneksi jaringan akan terputus,jika salah satu koneksi bermasalah



2)Topologi Bus

           Topologi bus adalah topologi jaringan yang lebih sederhana. Pada umumnya topologi jaringan ini dilakukan pada installasi jaringan berbasi kabel coaxial.
Pengertian Topologi Bus
Kelebihan topologi Bus
  • Kemudahan dalam penambahan client atau workstation baru
  • Mudah digunakan dan sangat sederhana
  • Biaya instalasi murah karena kabel yang digunakan sedikit

Kekurangan topologi Bus

  • Sering terjadi tabrakan arus data
  • Proses pengiriman dan penerimaan data kurang efisien
  • Topologi bus yang lama sulit untuk dikembangkan
  • Jika ada masalah pada kabel, misalnya terputus, maka komputer workstation akan terganggu.

3)Topologi Star


Topologi star atau disebut juga dengna topologi bintang adalah topologi jaringan berbentuk bintang dimana pada umumnya memakai hub atau switch untuk koneksi antar client.

Pengertian Topologi Star
Kelebihan Topologi Star :
  • Jaringan topologi ini tetap berjalan baik walaupun salah satu komputer client bermasalah
  • Tingkat keamanan data pada topologi ini cukup baik
  • User lebih mudah mendeteksi masalah pada jaringan
  • Lebih fleksibel
Kekurangan Topologi Star :
  • Topologi ini terhitung mahal karena menggunakan cukup banyak kabel
  • Seluruh komputer dalam jaringan ini akan bermasalah jika hub atau switch mengalami masalah
  • Topologi star sangat tergantung pada terminal pusat.
B ) Topologi Kombinasi

1)Topologi Mesh

Topologi mesh adalah sebuah topologi yang bisa digunakan untuk rute yang banyak. Jaringan pada topologi ini menggunakan kabel tunggal sehingga proses pengiriman data menjadi lebih cepat tanpa melalui hub atau switch.
Pengertian Topologi Mesh
Kelebihan Topologi Mesh :
  • Bandwidth limit nya cukup besar
  • Security data pada topologi ini sangat baik
  • Tidak terjadi tabrakan arus data karena jalur pengiriman data sangat banyak
Kelebihan Topologi Mesh :
  • Kabel yang dibutuhkan jumlahnya banyak
  • Biaya installasi topologi mesh sangat mahal karena menggunakan banyak kabel
  • Installasinya sangat rumit

2)Topologi Tree

Topologi tree atau topologi pohon adalah hasil penggabungan dari topologi bus dan topologi star. Topologi tree pada umumnya dipakai untuk interkoneksi antara hirarki dengan pusat yang berbeda-beda.
Hasil gambar untuk gambar topologi tree
Kelebihan Topologi Tree :
  • Dapat dan mudah dikembangkan menjadi topologi jaringan yang lebih luas
  • Susunan topologi ini terpusat secara hirarki sehingga pengaturan data menjadi lebih mudah
Kekurangan Topologi Tree :
  • Topologi tree memiliki kinerja jaringan yang lambat
  • Penggunaan kabel yang sangat banyak sehingga biaya installasinya mahal
  • Kabel backbone merupakan sentral dari topologi ini
  • Bila komputer bagian atas bermasalah, maka komputer bagian bawah juga akan bermasalah

3)Topologi Hybrid

Topologi Hybrid adalah gabungan dari beberapa topologi yg berbeda dan membentuk jaringan baru.
Hasil gambar untuk gambar topologi hybrid
Kelebihan Topologi Hybrid :
  • Topologi ini sifatnya fleksibel
  • Penambahan koneksi lain pada topologi ini menjadi sangat mudah
Kekurangan Topologi Hybrid :
  • Proses installasi dan pengaturannya cukup rumit
  • Manajemen pada topologi hybrid sangat sulit dilakukan
  • Biaya untuk membuat topologi ini cukup mahal








TUGAS AIJ 1 - KONFIGURASI DASAR MIKROTIK •Tahap² konfigurasi Dasar Mikrotik Menginstal aplikasi winbox Masuk ke aplikasi winbox lal...